Gowa.IR – Upaya pemerintah di tingkat desa untuk membenahi seluruh kebutuhan yang berkaitan dengan kepentingan umum, nampaknya semakin antusias dilakukan. Seperti yang terlihat di Desa Tamannyelleng Kecamatan Barombong dimana Kepala desa bersama Masyarakat bergotong Royong melakukan Pembenahan di wilayahnya dengan Pemasangan Lampu Penerangan Jalan di Lima Dusun tanpa Menggunakan Alokasi Dana Desa
Hal ini di ungkapkan Kepala Desa Tamannyelleng Yusram Beta menjelaskan kegiatan pemasangan lampu penerangan jalan itu merupakan salah satu kebutuhan masyarakat dalam berbagai aktifitas, sehingga sangat penting untuk diperhatikan.
” Penerangan Lampu Jalan Di Lima Dusun Ini dibangun tanpa dibiayai dalam Alokasi Dana Desa ( ADD ) , Saya Punya Dana Pribadi untuk memasang lampu jalan Tersebut ” Ucapnya
Lanjut ia juga mengatakan jika pemasangan Lampu Jalan Ini Sesuai dengan janji yang saya berikan Kepada Masyarakat tanpa membebani Pemerintah Desa
” Saya Punya Inisiatif sendiri untuk membangun penerangan jalan tanpa membebani ADD ” ujarnya
Sementara itu Salah seorang warga dusun Tama’la’lang Taba Dg.Talle memberikan apresiasi positif kepada kepala desanya.
Taba Dg.Talle menilai apa yang dilakukan kepala desa tersebut merupakan bentuk adanya perhatian terhadap kebutuhan bagi warga masyarakatnya. “Mudah-mudahan kepemimpinannya ke depan tetap dapat memperhatikan kebutuhan masyarakat, terutama yang berkaitan dengan kepentingan umum tanpa ada pilih kasih,” jelasnya.
Ia juga mengatakan sosok Kepala Desa Tamannyelleng Yusram Beta ini berbeda dengan Kepala Desa lainnya yang ada Di Kabupaten Gowa
” sosok Pak Desa Tamannyelleng ini sangat memperhatikan sekaligus mudah bergaul kepada Warganya ” Ucapnya
Discussion about this post